Minggu, 03 Februari 2019

Teks Ibadat Sabda Gereja Katolik untuk Hari Raya dan Hari Minggu



 Ibadat Sabda Hari Raya Natal


RITUS PEMBUKA


NYANYIAN PEMBUKA ( MB 343)
(Perarakan masuk)        

TANDA SALIB

P         : Dalam Nama Bapa dan Putera dan Roh Kudus
U         : Amin
P            : Rahmat Tuhan kita Yesus Kristus, cinta kasih Allah dan persekutuan Roh Kudus berserta kita
U         : sekarang dan selamanya

PENGANTAR
Bacaan pertama pada hari ini berbicara tentang nubuat kelahiran Raja Damai. Di mana injil memaparkan secara jelas tentang kelahiran Tuhan kita Yesus Kristus yang telah dinubuatkan oleh nabi Yesaya pada bacaan pertama.

TOBAT

P          :   Saudara-saudari,  marilah kita dengan rendah hati memohon pengampunan-Nya agar kita pantas merayakan peristiwa kelahiran Tuhan kita Yesus Kristus.
P+U    :    Saya mengaku Kepada Allah yang mahakuasa dan kepada saudara sekalian, bahwa  saya telah berdosa dengan pikiran dan perkataan, dengan perbuatan dan kelalaian. Saya berdosa, saya berdosa, saya sungguh berdosa. Oleh sebab itu saya mohon kepada Santa Perawan Maria, kepada para malaikat dan orang kudus dan kepada saudara sekalian supaya mendoakan saya kepada Allah Tuhan kita.
P         :   Semoga Allah yang mahakuasa mengasihani kita, mengampuni dosa kita,  dan
    mengantar kita ke hidup yang kekal.
U         :   Amin


Tuhan Kasihanilah

Madah Kemuliaan
2




Doa Pembuka
P         :Marilah berdoa
Allah Bapa yang mahakuasa kami bersyukur bahwa Engkau mengutus PuteraMu untuk menyelamatkan kami. Semoga berkat kelahiran-Nya yang kami rayakan pada hari ini membuat kami lahir kembali dalam kehidupan yang baru agar kami bisa menjadi orang yang baik dan cahaya hidup kami dapat terpancar pada sesama. Demi Yesus Kristus Putera-Mu dan Pengantara kami yang hidup dan berkuasa bersama Dikau dan Roh Kudus kini dan sepanjang masa

U         : Amin

LITURGI SABDA

Bacaan Pertama ( Yes 9: 1-6)
4
MAZMUR TANGGAPAN

Bacaan kedua ( Tit 2: 11-14)
             

BAIT PENGANTAR INJIL

BACAAN INJIL (Luk 2 :1-4)
P         : Tuhan berserta kita
U         : Sekarang dan selama-lamanya
P         : Inilah Injil Yesus Kristus menurut Matius
U         : Dimuliakan Tuhan

KHOTBAH
Kelahiran selau menjadi peristiwa yang istimewa dalam kehidupan seseorang, buktinya selalu ada acara ulang tahun. Beberapa orang dilahirkan dalam keadaan yang berbeda-beda dan tempat yang berbeda. Di manapun tempat kita dilahirkan dan kapanpun kita dilahirkan bukanlah suatu permasalahan. Yesus sendiri lahir di tempat yang sangat hina yaitu di kandang domba. Kita bisa membayangkan bagaimana keadaan kadang binatang, pasti berbau busuk kerena feses dan air urin binatang yang tercurah di sekitar kandang tersebut. Namun hinanya suatu kelahiran bukanlah sebuah masalah bagi kehidupan kita. Yesus sendiri tidak pernah protes terhadap kelahiran-Nya. Malahan kelahiran-Nya menjadi peristiwa yang istimewa. Sebuah peristiwa kelahiran menjadi istimewa jika kita sungguh-sungguh hidup dalam cinta kasih. Jika kamu lahir di tempat yang hina bukanlah salahmu tetapi jika kamu meninggal tanpa ada karya cinta kasih, itu salahmu. Semoga dengan mengenangkan kelahiran Tuhan kita Yesus Kristus. Kita mampu lahir kembali dan mewarnai hidup kita dengan memperjuangkan segala niat baik kita agar kita bisa menjadi pelangi yang indah dan memancarkan kedamaian bagi sesama.

syahadat

dOA UMAT

P:   Bapa sang kasih sejati; Engkau telah menganugerahkan kasih yang sejati kepada semua orang melalui kelahiran Putera-Mu yang tunggal. Kelahiran-Nya membuat kami lahir kembali dalam kehidupan baru yang lebih baik dari sebelumnya. Maka dengan rendah hati kami memohon kepada-Mu untuk mendengarkan semua permohonan kami.
1.     Bagi bapa paus, para uskup, para imam, para diakon, dan biarawan-biarawati serta semua pelayan sabda-Mu; Bapa sang kasih sejati curahkanlah Roh Kudus-Mu kepada mereka agar dalam tugas pewartaan, mereka dapat memancarkan cahaya kasih bagi umat-Mu yang sedang mengembara di dunia ini.
Marilah kita mohon...
2.     Bagi para pemimpin negara kita; Bapa yang yang penuh cintah kasih dampingilah para pemimpin bangsa kami agar mereka dapat memimpin semua banggsa indnesia dengan adil dan bijaksana sehingga kedamaian biasa dirasakan di semua tempat.
Marilah kita mohon...
3.     Bagi saudara-saudari yang tertindas, hidup dalam ketakutan, dan yang sedang sakit; Bunda yang berbahagia dan penuh rahmat, cinta-Mu kepada anak-anakMu yang mengembara di dunia ini sungguh tidak terbatas. Bunda yang berbelas kasih dengan rendah hati kami memohon kepada-Mu agar Engkau menghibur, memberikan kekuatan dan mendampingi mereka agar bisa mengalami hidup yang layak.
Marilah kita mohon...
4.     Bapa kasih-Mu kepada dunia sungguh luar biasa sehingga Engkau mengutus Putera-Mu yang tunggal; semoga dengan mengenangkan kelahiran Tuhan kita Yesus Kristus. Kita mampu lahir kembali dan mewarnai hidup kita dengan memperjuangkan segala niat baik kita agar kita bisa menjadi pelangi yang indah dan memancarkan kedamaian bagi sesama.
Marilah kita mohon...
P:   Melalui Yesus Kristus Putera-Mu Engkau telah memperlihatkan kepada dunia bahwa kasih dan kemurahan-Mu sungguh tak terselami. Semoga dengan kemurahan-Mu kami semua bisa hidup dalam kehidupan yang baru agar bisa menjadi cahaya-cahaya kecil bagi sesama kami, demi Kristus Tuhan dan pengantara kami.


BAPA KAMI

Doa Penutup
P      :  Marilah berdoa
Bapa sang kasih sejati kami sangat bersyukur dan berterimah kasih pada-Mu karena Engkau sudi mengutus anak-Mu sebagai kurban yang sejati. Semoga dengan mengenangkan kelahiran Putera-Mu, kami semakin mampu untuk hidup dalam terang cahaya-Mu dan membagikan cahaya tersebut kepada sesama kami melalui segala karya hidup kami. Demi Yesus Kristus PuteraMu, kini dan sepanjang masa.
U         :           Amin
28


RITUS PENUTUP


Pengumuman

Berkat
P         : Tuhan berserta kita
U         : Sekarang dan selama-lamanya

P            : Semoga kita sekalian dilindungi dan dibimbing oleh berkat Allah yang  Maha kuasa dalam nama Bapa, dan Putera, dan Roh Kudus
U         : Amin


Pengutusan
P            : Saudara-saudari sekalian, dengan ini ibadat sabda kita sudah selesai.
U         : Syukur kepada Allah
P         : Marilah pergi, kita  diutus
U         : Amin

Nyanyian Penutup ( MB 334)



EmoticonEmoticon